WikiKomponen.com – Sebelumnya kita pernah membahas tentang cara menggunakan microwave bekas untuk membuat peralatan las titik. Kali ini kita akan melihat lebih jauh konstruksi , besaran arus , fungsi kumparan dan spesifikasi voltase supply trafo oven microwave dan ampernya, sehingga usaha perbaikan pada bagian ini dapat dilakukan.
Daftar Isi
Fungsi Kumparan Dan Spesifikasi Voltase Supply Trafo Oven Microwave
Konstruksi Trafo Oven Microwave
Sebuah trafo oven biasanya digulung secara bertingkat dengan alasan keamanan. Jika terjadi kebocoran pada kumpanan supply, maka kumparan output tidak akan ikut terbakar karena terletak secara terpisa dengan sebuah pemisah.
Voltase Trafo Microwave
Sebuah trafo microwave pada dasarnya tidak banyak berbeda dengan trafo pada umumnya. Perbedaannya adalah pada trafo jenis ini memiliki 2 buah kumparan yakni :
- Kumparan Low Voltage.
- Kumparan High Voltage.
Kumparan Low Voltage
Tegangan pertama merupakan tegangan yang dipergunakan untuk menyalurkan tegangan ke filamen magnetron.
Magneton ini merupakan sebuah tabung filamen vacum pada microwave yang bertugas membangkitkan gelombang micro. Biasanya besarnya voltase pada kumparan ini adalah berkisar 3.1 sampai 3.2 volt.
Kumparan High Voltage
Sementara kumparan trafo kedua memiliki tegangan yang sangat tinggi. Voltase pada tegangan kedua mampu mencapai voltase 1800 hingga 2800 volt tergantung perusahaan produsen.
Karena voltase yang tinggi tersebutlah, maka komponen tersebut sangat mematikan bila tersentuh manusia.
Voltase yang demikian tinggi nantinya akan di lipatkan hingga mencapai tegangan 2 kali lipat tegangan supply trafo melalui sebuah rangkaian pengganda yang memanfaatkan perubahan fasa gelombang sinus.
Dalam sebuah microwave, listrik akan terus tersimpan walaupun sumber listrik telah dicabut. Hal ini dikarenakan terdapat komponen lain yang masih menyimpan arus potensial yang sangat besar untuk dialirkan.
Akibatnya, jika tidak dibuang terlebih dahulu, maka arus sisa tersebut dapat saja membahayakan jiwa seseorang. Sehingga dianjurkan pada teknisi yang ingin memperbaiki peralatan tersebut agar memahami betul-betul yang harus dilakukan. Baca juga tentang bahaya flyback TV.
Daya Sebuah Trafo Microwave
Sebuah microwave umunya memiliki daya antara 450 watt hingga 2000 watt tergantung ukurannya. Namun ukuran umum untuk rumah tangga biasanya berkirsar 450 watt.
Itulah sebabnya banyak orang menggunakan bekas trafo microwave untuk berbagai kegiatan hobby karena daya yang cukup besar.
Dengan sebuah trafo sebesar 450 Watt, maka jika diganti dengan sebuah kabel yang besar, maka trafo tersebut mampu menghasilkan hingga 60A pada voltase rendah. Sehingga cukup ideal untuk menggunakan trafo microwave untuk membuat trafo las dan sering dipergunakan sebagai trafo las seperti yang pernah dibahas pada projek sebelumnya.
Namun, jika tidak bisa menemukan trafo bekas, anda dapat juga memesan trafo baru dengan daya sekitar 450 watt dengan permintaan tanpa lilitan sekunder. Hasil yang diperoleh tidak akan jauh berbeda.
Dengan mengetahui fungsi kumparan dan spesifikasi voltase supply trafo oven Microwave ini, maka saat melakukan perbaikan maupun pemanfaatan trafo bekas akan terhindar dari membuang bagian yang salah. Jangan sampai terjadi justru membuang bagian yang sebenarnya akan dimanfaatkan.
Pak saya mau bertanya
Bagaimana cara untuk mengetahui
Input watt trafo mot ini ya
Dengan cara menghitung lilitan
Atau dengan cara multimeter
Cara menghitung watt trafo adalah mellihat ukuran diameter kawat. cara kedua adalah dengan amper meter . setelah diketahui ampernya, kalikan dengan voltase. itu kurang lebih wattnya.
Mau tanya, sy rencana membuat las titik/spot welder mnggunakan trafo bekas microwave 1300 watt. Tapi daya listrik rmh sy cuma 900 va, apakh daya segitu mampu mengoperasikannya
Sekundernya trafo microwave kan di ganti pak, jadi bisa dibatasi sekitar 900VA di sekunder. Tetap bisa dipakai.
Saya mau tanya. Di katakan di atas bahwa keluaran dari trafo microwave 2KV dan sangat mematikan jika tersentuh.
Sya punya suatu rakitan listrik tegangan tinggi (katakanlah tesla coil) tegangan yg keluar atau lonjatan plasmanya mencapai di atas 15KV,saya sentuh hanya sdikit kejutan doang.
Pertanyaannya knpa yg 2KV lebih mematikan di banding dgn yg 15KV?
Ada 2 hal yang membuat listrik berbahaya. Penanganan yang salah dan kekuatannya. Sebuah trafo microwave mempunyai daya 0.8A hingga 2A, Itu setara dengan 2x2000V=4000VA. Jika listrik tersebut mengalir ke dalam tubuh manusia akan menyebabkan kematian. Mengenai testla coil sebaiknya hati-hati. Tidak benar tesla coil tidak berbahaya. Tesla coil yang punya arus kecil mungkin hanya sedikit menggigit, atau bahkan tidak terasa walaupun voltnya tinggi. Tapi tesla coil juga ada yang arusnya besar, jadi agar tidak dipahami secara salah oleh pembaca lain. Listrik PLN rumahan hanya 220V, tetapi setiap tahun selalu ada yang meninggal karena tersengat. Jadi hati-hati menyikapi listrik.
Saya ingin belajar membuat trafo HV, bahan-bahannya apakah khusus termasuk kawat dan kern yang digunakan? apabila kita ingin membuat trafo HV dengan mencontek trafo aslinya, apa saja yang perlu diukur atau dicek agar bahan yang digunakan sama dengan trafo Hv aslinya
Yang harus disamakan terutama bahan corenya. Core yang ada di pasaran biasanya berkualitas umum, sehingga tidak bisa dipakai dengan jumlah gulungan yang sama. Bila dipaksakan dengan menaikan GPV, tahanan dalam akan naik dan membuat trafo tidak akan sama fungsinya dengan aslinya. Cara termudah untuk mengetahui kualitas core adalah dengan mengukur ketebalannya. Semakin tipis semakin baik, tapi semakin mahal.