WikiKomponen.com – Cara menghitung konversi satuan Watt ke Volt Amper (VA), KW ke KVA dapat menggunakan rumus Watt = VA * Power Faktor. VA = Volt Amper. Kalkulator dan rumus dapat dipergunakan untuk menghitung 1 watt = 1.25 VA. Sedangkan power faktor merupakan nilai efisiensi antara 0 hingga 100% atau 0 hingga 1. Tentukan nilai power faktor menurut tingkat keamanan dalam merancang.
Daftar Isi
Cara Menghitung Konversi Satuan Watt Ke Volt Amper (VA)
Perbedaan Pengertian Watt Dan VA ( Volt Amper )
Pada kebiasaan sehari-hari, kita sering menyamakan antara watt dan VA, padahal kedua satuan tersebut mempunyai pengertian yang berbeda.
Watt sendiri merupakan satuan yang menyatakan daya reaktif dari daya yang digunakan oleh sebuah alat secara real saat digunakan dengan mempertimbangkan power faktor yang sesungguhnya. Sedangkan VA merupakan daya yang digunakan untuk pengukuran besaran arus dan voltase untuk kepentingan pemasangan pengamanan dan indikator tanpa memperhatikan tahanan dalam, loss dan sebagainya.
Notasi Dan Sebutan Power Faktor Peralatan Listrik
Power faktor yang biasanya disingkat dengan PF merupakan tingkat efisiensi yang berlaku pada instalasi listrik. Saat ini belum semua peralatan meter PLN menunjukan angka tersebut. Namun, untuk instalasi di atas 4500 biasanya sudah menggunakan meteran dengan fitur PF.
Power faktor dalam peralatan sering juga diindikasikan dengan simbol Pf atau Cos φ .
Untuk memudahkan perhitungan, maka berikut ini merupakan sebuah kalkulator sederhana untuk menghitung nilai VA dari Watt dengan menggunakan power faktor 0.80 . Dengan nilai power faktor tersebut dianggap cukup aman terutama dalam perancangan peralatan listrik seperti trafo dan sebagainya.
Rumus Konversi Watt Ke VA ( Volt Amper )
Rumus perhitungan : Watt = VA * Power Faktor
Angka Power faktor atau PF dapat berkisar antara 0 hingga 1.0. Nilai tersebut nantinya akan menunjukan efisiensi sebuah trafo yang terpasang. Pelajari juga tentang pengertian efisieni trafo
Kalkulator Automatis Konversi Watt Ke VA ( Volt Amper )
Dan ternyata, masih banyak orang yang menyamakan kedua satuan tersebut. Sebutan watt seakan tidak berbeda dengan VA. Padahal kedua satuan tersebut sama sekali berbeda. Mungkin karena sangat mendekati, sehingga kedua satuan ini sering kali disamakan.
1 thought on “Cara Menghitung Konversi Satuan Watt Ke Volt Amper (VA)”